Selamat Datang di web unit kegiatan siswa Jurnalistik Sekolah "Demofat-News" SMP Negeri 4 Kota Cirebon. Media publikasi Jurnalistik Sekolah ini berupa Mading, Facebook (Kabar SMP 4 Cirebon) dan Blog (demofat-news.blogspot)

15 Juli, 2009

HARI KEDUA SISWA OUTBOND MOS

Memasuki hari kedua kegiatan MOS SMP Negeri 4 Cirebon, seluruh siswa baru mengikuti kegiatan outbond. Materi outbond adalah permainan yang bisa menumbukan sifat kerjasama, kekompakan, konsentrasi dan teliti.

Kegiatan ini dilakukan sejak pagi hingga siang. Seluruh siswa dibagi dalam beberapa kelompok kecil kemudian berpencar dibawah bimbingan pengurus OSIS. Lokasi outbond bertempat di sekitar sekolah, ada yang dilapangan basket, halaman depan, tengah hingga halaman belakang sekolah.

Semua siswa kelihatan menikmati berbagai permainan yang diberikan panitia. Kendati beberapa pengurus OSIS masih ada yang mengeluhkan atas sikap beberapa siswa baru yang kurang bisa diarahkan. (*)