Selamat Datang di web unit kegiatan siswa Jurnalistik Sekolah "Demofat-News" SMP Negeri 4 Kota Cirebon. Media publikasi Jurnalistik Sekolah ini berupa Mading, Facebook (Kabar SMP 4 Cirebon) dan Blog (demofat-news.blogspot)

22 Juli, 2009

DIBUKA TABUNGAN AKHERAT

SMP Negeri 4 Cirebon punya gaya yang unik dalam memperingati Hari Besar Islam Isra Mir’aj. Cara ini diberi nama Gerimis Isra Mir’aj, yang artinya Gerakan Rajin Iqra Meningkatkan Infaq Sodaqoh.

“Tujuan kegiatan ini adalah memberikan kesempatan kepada 1.050 siswa kita untuk berinfaq atau mengajak peran serta masyarakat untuk melakukan pengecatan masjid sekolah Nurul Ilmi, melengkapi sarana masjid dan perlengkapan alat sholat,” tutur Kepala Sekolah Bapak Karnadi, S.Pd.M.Hum dalam briefing bersama guru-guru, kemarin (21/7).

Kepala sekolah menambahkan, waktu pelaksanaan Program Gerimis Isra Mir’aj mulai 21 Juli hingga 7 Agustus 2009. Lokasinya ada dua tempat yaitu sekolahan dan Bank BRI Gunungsari. “Maksudnya bank, barangkali mau ada masyarakat yang mau menyumbang melalui rekening sekolah nomor 0896.01.019232.530

Menurutnya, program yang digagas melalui OSIS tersebut sebagai ladang amal menjelang bulan suci Ramadhan. Diharapkan ketika Ramadhan tiba nanti masjid sekolahnya cukup sarana untuk meramaikan kegiatan bulan suci seperti sholat tarawih, tadarusan dan lain-lain. “Jadi kita tidak menerima uang kas ditangan. Bagi mereka setor melalui bank, bukti pembayarannya diserahkan kepada panitia OSIS,” ujar kepala sekolah. (*)