Selamat Datang di web unit kegiatan siswa Jurnalistik Sekolah "Demofat-News" SMP Negeri 4 Kota Cirebon. Media publikasi Jurnalistik Sekolah ini berupa Mading, Facebook (Kabar SMP 4 Cirebon) dan Blog (demofat-news.blogspot)

23 Mei, 2009

SISWA KELELAHAN UJIAN OLAHRAGA

Sebanyak 276 siswa mengikuti ujian praktek olahraga selama dua hari, Jumat dan Sabtu (22-23/5). Jumat kemarin siswa menjalani ujian olahraga lari lapangan sepak bola di komplek Angkatan Laut Jalan Cipto Kota Cirebon. Siangnya mereka ujian renang menyelam di kolam renang Hotel Zamrud. Padatnya kegiatan olahraga hari pertama membuat para siswa kelelahan.

Ujian praktek dinilai oleh tiga guru olahraga yakni Pak Sukandi, Pak Saoman Wahidin, S.Pd dan Pak Atep Kosasih, S.Pd. Mereka bertiga juga yang akan memberikan penilaian pada ujian praktek hari kedua di sekolah. Materinya adalah senam lantai. Banyaknya siswa ujian dan pendeknya waktu membuat ujian praktek olahraga dilakukan secara bergilir, mulai kelas IX.a hingga IX.g.

Ujian yang paling berat dijalani siswa adalah lari lapangan sepak bola. Kendati diawali lari bersama namun rute yang jauh dan tidak terbiasa membuat siswa kelelahan. Bahkan beberapa mereka terlihat sesak nafas, karena belum melakukan pemanasan lebih dulu. Sedangkan pada ujian renang, siswa terlihat ceria karena bermain air. (*)