Selamat Datang di web unit kegiatan siswa Jurnalistik Sekolah "Demofat-News" SMP Negeri 4 Kota Cirebon. Media publikasi Jurnalistik Sekolah ini berupa Mading, Facebook (Kabar SMP 4 Cirebon) dan Blog (demofat-news.blogspot)

14 Maret, 2009

CREW MADING TETAP SEMANGAT

Kendati denga keterbatasan anggota dan sarana, para personil majalah dinding SMP Negeri 4 Cirebon tetap semangat. Mereka secara rutin berkumpul dan membahas materi penerbitan bernama Demofat, setiap Kamis dan Sabtu sepulang sekolah.

Kini jumlah personil 12 siswa ini diketuai oleh Rahmah, kelas 8.c. Namun sayang, ditengah semangat anak-anak mading mengelola media informasi itu kondisi media mading memperihatinkan. Selain banyak sisa tempelan kertas, sebagian kaca mading pecah. Hingga kini belum ada penanganan tentang kondisi mading tersebut.
"Sangat disayangkan sekali, kondisi mading kita kacanya pecah sehingga kita kurang maksimal memberikan informasi kepada pembaca. Namun demikian kami tetap semangat, apalagi sekarang mading kita sudah bisa diakses di internet dengan alamat demofat-news.blogspot.com," tutur Rahma. (*)