Selamat Datang di web unit kegiatan siswa Jurnalistik Sekolah "Demofat-News" SMP Negeri 4 Kota Cirebon. Media publikasi Jurnalistik Sekolah ini berupa Mading, Facebook (Kabar SMP 4 Cirebon) dan Blog (demofat-news.blogspot)

10 Juni, 2009

SISWA KESULITAN MENGERJAKAN SOAL

Siswa kelas tujuh dan delapan dalam satu pekan ke depan sedang sibuk mengikuti ulangan umum yang diselenggarakan pihak sekolah. Ulangan sendiri sudah dilaksanakan sejak Senin kemarin 8 Juni 2009 di sekolah setempat. Kendati ulangan rutin namun para siswa kelihatan tegang dan kesulitan mengerjakan soal-soal ulangan yang diberikan oleh gurunya.

Pada hari pertama ulangan, siswa menghadapi ulangan pelajaran agama Islam dan IPA. Hari kedua Bahasa Inggris dan PKn, hari ketiga Bahasa Indonesia dan Seni Budaya, hari Kamis siswa akan mengerjakan soal IPS dan Bahasa Cirebon, hari jumat khusus pelajaran matematika dan Sabtu Bahasa Sunda dan TIK.

“Ulangan sementer ini hanya satu orang guru yang mengawas. Soalnya guru kelas IX sudah sibuk mengurusi siswa ketika ujian nasional lalu. Karena kekurangan tenaga pengawas sehingga cukup satu orang,” tutur Tugiran, S.Pd Wakasek Kurikulum bahwa soal yang diberikan dalam ulangan merupakan materi yang sudah diajarkan dalam kegiatan belajar mengajar (KBM). (*)