Selamat Datang di web unit kegiatan siswa Jurnalistik Sekolah "Demofat-News" SMP Negeri 4 Kota Cirebon. Media publikasi Jurnalistik Sekolah ini berupa Mading, Facebook (Kabar SMP 4 Cirebon) dan Blog (demofat-news.blogspot)

21 Juni, 2009

PUTERI INTAN PRATIWI LULUSAN TERBAIK

Puteri Intan Pratiwi dinobatkan sebagai siswa lulusan terbaik tahun pelajaran 2008/2009 SMP Negeri 4 Kota Cirebon. Siswa kelas IX.C ini berhasil meriah total nilai 178,6 dari jumlah keseluruhan nilai ujian nasional, ujian sekolah dan ujian praktek.

Ujian nasional Intan mendapatkan nilai 38.15, sementara ujian sekolah 65.43 dan ujian praktek meraih nilai 49.30. Nilai tertinggi ujian nasional pada mata pelajaran Bahasa Indonesia yakni 9.80, disusul matematika 9.75, Bahasa Inggris 9.60 dan IPA 9.00.

Wakasek Kurikulum Bapak Tugiran, S.Pd mengatakan penetapan Puteri Intan Pratiwi sebagai siswa lulusan terbaik tersebut hasil penilaian obyektif dari pihak sekolah. Pihaknya mengakui bahwa dilihat nilai UN Intan bukan siswa dengan nilai tertinggi.

“Penilaian kelulusan akhir sekolah itu tidak hanya berpatok pada ujian nasional, tetapi juga melihat nilai ujian sekolah dan ujian praktek. Nah, Puteri Intan memperoleh nilai tertinggi dari tiga aspek yang kita nilai. Kami pikir dia layak mendapatkan prestasi ini karena memang anaknya pinter dan baik,” tutur pria berpenampilan cool ini. (*)