Selamat Datang di web unit kegiatan siswa Jurnalistik Sekolah "Demofat-News" SMP Negeri 4 Kota Cirebon. Media publikasi Jurnalistik Sekolah ini berupa Mading, Facebook (Kabar SMP 4 Cirebon) dan Blog (demofat-news.blogspot)

23 Desember, 2009

KELAS IX.A RAIH JUARA UMUM

Siswa kelas IX.A SMP Negeri 4 Cirebon dinobatkan sebagai juara umum dalam lomba Gebyar Muharram tahun baru Islam yang diadakan pada Jumat 18 Desember lalu. Kelas ini berhasil menjuarai hampir di setiap lomba seperti hifzil Quran, MTQ, sirah nabawiyah, hafalan surat Yasin dan teen dai (pildacil). Atas prestasinya kelas ini berhak menerima piala bergilir Bapak Arif Syarifuddin, S.Ag.

Selain berbagai lomba di atas, lomba lainnya adalah cerdas cermat al Quran, sahril Quran dan kaligrafi. Pembagian hadiah dilangsungkan di Masjid sekolah setempat dihadiri seluruh peserta lomba Gebyar Muharram, kemarin (22/12). Hadir juga dari pihak guru adalah Pa Arif, Ibu Ade Rolinah, Ibu Ayi Nining, Pa Aman dan Pa Deny (humas sekolah).

Dalam sambutannya, Pa Arif berharap bahwa lomba gebyar muharram tersebut bisa melahirkan siswa yang pintar dalam bidang keagamaan. “Selama ini sekolah kita selalu menang dalam berbagai lomba keagamaan. Maka melalui kegiatan ini semoga prestasi sekolah kita tetap bertahan sebagai sekolah berbasis keagamaan Islam,” harap Pa Arif, guru agama yang baru saja memasuki masa pensiunnya di depan ratusan siswa.

Dalam kesempatan itu, dari guru agama memberikan kenang-kenangan kepada Pa Arif sebagai bentuk terima kasihnya atas perjuangan beliau dalam membina siswa sehingga SMP Negeri 4 Cirebon menjadi sekolah Islami.

Sementara itu, berdasarkan hasil keputusan juri maka siswa yang mendapatkan juara lomba adalah sebagai berikut :
*Hapalan surat yassin : (1) Lailaturahmah 9.f; (2) Siti Rohmah 9.d; (3) Henda Laksna 9.a. *Cerdas cermat Al Quran : (1) kelas 9.b ; (2) kelas 7.b ; (3) kelas 8.i; *Hifzil Quran : (1) Diniyah Auliya 9.a; (2) Dinah Putri S 7.i; (3) Safira Samir 7.g; *MTQ : (1) Rizki Amalia 9.a; (2) Rifqoh A 9.f; (3) Bushra H 7.d; *Sirah nabawi : (1) Eka Purnama 9.a; (2) Hegar 9.e; (3) Wili 8.H; *Teen Dai : (1) Yuni Hanifah 9b; (2) Marliana Tiwi 9.a; (3) Prilia W 7.d; *Sahril Quran : (1) kelas 9.f; (2) kelas 7.h; (3) kelas 9.d; *kaligrafi : (1) Santi Purnamasari 9.e; (2) Indah Permatasari 7.f; (3) Suci Indah 7.c.