Sejumlah perwakilan orangtua siswa SMP Negeri 4 Kota Cirebon mengusulkan agar pihak sekolah perlu menyosialisasikan program kerja yang sudah ditetapkan kepada orangtua. Hal ini perlu agar orangtua mengetahui arah kebijakan pendidikan sekolahnya bagi putera puteri mereka.
Hal itu terungkap dalam rapat perwakilan orangtua siswa setiap tingkatan dengan pihak sekolah dan komite, Jumat (12/11). Dalam rapat tersebut diagendakan sosialisasi program akhir sekolah seperti pelaksanaan study tour, pembuatan kalender sekolah, lomba dan pentas seni, ulangan umum, pembagian raport dan sebagainya. Dalam kesempatan itu juga dibentuk kepengurusan baru sementara komite sekolah. (*)