SMP Negeri 4 Cirebon terus menata diri sehingga menjadi sekolah yang indah dan asri. Kali ini pihak sekolah membuat lorong teduh yang menghubungkan antar kelas. Lorong tersebut didesain dengan nuansa tradisional, menggunakan bahan bambu dan beratap ijuk. Program tersebut merupakan bagian penataan sekolah berbudaya lingkungan.
“Biar teduh dan indah. Ini adalah bagian dalam menata sekolah berbudaya lingkungan,” tutur Bapak Suhendi Warna, S.Pd MM, Kepala SMP Negeri 4 Cirebon saat ditanya tujuan dibangunnya lorong-lorong antar kelas tersebut.
Sementara itu, nasib siswa kelas VII.H dan VII.i dalam kegiatan belajar akan menempati ruang baru. Menyusul pembangunan ruang belajar lantai atas sudah selesai. Rencananya para siswa itu akan menempati ruang baru setelah liburan lebaran selesai atau 20 September mendatang. (*)
06 September, 2010
LINGKUNGAN SEKOLAH DITATA MENARIK
di
05.18