Selamat Datang di web unit kegiatan siswa Jurnalistik Sekolah "Demofat-News" SMP Negeri 4 Kota Cirebon. Media publikasi Jurnalistik Sekolah ini berupa Mading, Facebook (Kabar SMP 4 Cirebon) dan Blog (demofat-news.blogspot)

30 September, 2009

WARGA SEKOLAH SALING BERMAAF-MAAFAN


Setelah mengadakan halal bihalal sehari sebelumnya, pihak sekolah menggelar acara salam-salaman dengan para siswa, Rabu (30/9). Acara bermaaf-maafan tersebut dipusatkan di halaman tengah sekolah pada pukul 08.00.

Sejak pukul 07.00 siswa dikumpulkan halaman tengah sekolah. Kepala skeolah, guru dan tata usaha berbaris di depan para siswa. Guru agama Ibu Ayi Nining, S.PdI memberikan tausiyah singkat disusul sambutan kepala sekolah Bapak Karnadi S.Pd M.Hum.

Diiringi bacaan sholawat, satu demi satu siswa baik putera maupun putri secara bergilir menyalami guru-guru yang sudah berbaris di depan mereka. Jumlah siswa yang sangat banyak membuat daya tampung halaman tengah tidak mencukupi hingga barisan terpaksa harus keluar ke halaman basket samping sekolah. (*)